Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2017

Moto G5s plus, Premium Smartphone, Mid-end Price

Gambar
Motorola, salah satu produsen ponsel yang masih eksis, kembali mengeluarkan jajaran smartphone kelas menengah, Moto G5s Plus. Moto G5s Plus baru diluncurkan Agustus 2017 yang lalu, memperbaharui tipe sebelumnya, Moto G5 Plus. Mari kita ulas dengan sedikit perspektif dari saya.   DESAIN Dari sisi bentuk, Moto G5s Plus mengusung desain unibody, membuat smartphone ini tampak kokoh dan punya struktur pertahanan dari goncangan dan air yg lebih bagus. Apalagi dengan balutan bahan logam, menjadikannya layaknya smartphone kelas atas. Dengan berat sekitar 170gr, menjadikannya masih nyaman di genggaman walaupun untuk menggunakannya butuh 2 tangan supaya lebih optimal. Di bagian atas hanya terdapat port audio. Di bagian kanan, terdapat tombol power dan volume rocker. Di bagian bawah ada port microUSB 2.0, mikrofon dan loudspeaker. Di bagian belakang terdapat kamera dengan dual lensa dan dual flash. Di depan terdapat sensor sidik jari di bagian bawah dan kamera depan dengan tambahan lampu LED